Love is in the air! Siapa sih yang tidak mau kalau percintaannya lancar, dapat ayang yang super baik, hubungan lancar dan bahagia? Apalagi para jomlo yang mungkin lagi baca ini, mau tahu dong, cara-cara biar kehidupan percintaan kamu makin berwarna? Masa iya sendirian mulu? ( ; ω ; )
Mungkin kamu bosan, malam minggu kerjaannya mabar doang atau rebahan. Nih, MyHobbyTown kasih tahu kamu mitos dan kepercayaan di Jepang tentang percintaan! Siapa tahu kamu mau nyoba biar segera dapat ayang~ <3
- Ai-Ai Gasa (相合傘)
Ai-Ai Gasa artinya “dua orang yang berbagi payung (terutama pasangan)”. Orang Jepang, khususnya anak-anak sekolah, suka menggambar payung dengan simbol hati serta dua nama orang di bawahnya.
Nama orang yang ditulis di bawah gambar payung tersebut dipercaya akan langgeng nantinya. Kadang juga dipakai buat ngecengin temen-temen sekolah, sih~
- Benang Merah Takdir (Akai Ito / 赤い糸)
Orang Jepang percaya bahwa semua orang memiliki sebuah ‘benang merah’ tak kasat mata yang menghubungkan mereka dengan satu orang lain yang merupakan pasangan sejati, biasanya terikat di jari kelingking kedua orang tersebut. Benang merah ini tidak akan hilang dan rusak.
Jadi, jangan khawatir! Mungkin kamu yang masih sendiri sekarang, tapi pasangan kamu yang terhubung oleh Benang Merah ada di luar sana, menunggu hari di mana kalian akan dipersatukan!
- Enoshima, Gembok Cinta, dan Lonceng Cinta
Pulau Enoshima yang terletak di prefektur Kanagawa merupakan pulau yang terkenal romantis di Jepang. Di sana, kamu bisa menemui “Gembok Cinta”, tempat kamu menuliskan namamu dan nama pasangan di gembok, menguncinya di pagar, dan melempar kuncinya ke laut. Ini menandakan bahwa permintaanmu akan terkunci dan nama yang kamu tuliskan dipercaya akan langgeng!
Ada juga, Lonceng Cinta, atau Lonceng Ryuren (Ryuuren no Kane / 龍恋の鐘). Pasangan yang membunyikan bel ini bersama-sama akan diberkati dengan cinta yang abadi.
Bener-bener destinasi yang cocok buat para pasangan~
- Menangkap Bunga Sakura
Ketika sedang piknik melihat bunga sakura (hanami), dipercaya di Jepang jika kamu berhasil menangkap kelopak sakura yang sedang jatuh, kamu akan langgeng dengan pacar/gebetan kamu! Tapi syaratnya, kalian harus sedang hanami bareng!
Ingat ya, bukan memungut kelopak dari tanah, tapi menangkapnya ketika sedang jatuh!
- Batu Cinta di Kyoto
Di Kuil Kiyomizu-dera, Kyoto, ada dua buah batu yang berjarak 18 meter. Batu ini dikenal sebagai Batu Cinta, karena jika kamu berhasil berjalan dari satu batu ke batu yang lain dengan mata tertutup, kamu akan mendapatkan keberuntungan dalam percintaan!
Batu Cinta ini ramai dikunjungi orang, mungkin kamu juga harus ke sana, ya?
Menarik ya, mitos dan kepercayaan orang Jepang tentang percintaan. Tapi kamu harus ingat, sebanyak apapun kepercayaan yang kamu ikuti, kamu juga harus berusaha untuk mendapatkan cinta, apalagi kalau mau dapat pacar cosplayer~
Biar makin mudah mendapatkan pacar dengan hobi yang sama, mulailah dengan melengkapi koleksi merchandise atau cosplay kamu di MyHobbyTown!
Ada banyak pilihan merchandise anime dan kostum cosplay yang bisa kamu dapatkan, biar bisa buka topik ngobrol sama gebetan kamu~
-
Bantal Bulat Moe Genshin Impact : Ayaka plushie – myhobbytownRp165,000.00
-
Kalung Anime Cosplay Tokyo Revengers Tachibana Hinata – Hanagaki Takemichi Clover Couple Mood ChangeRp70,000.00
-
Gelang Anime Kimi No Na Wa – Your Name – Taki – Pita Mitsuha MiyamizuRp80,000.00
-
Kalung Anime Nisekoi : Onodera KosakiRp40,000.00
-
Kalung Anime Nisekoi : Chitoge KirisakiRp40,000.00
-
Kalung Anime Nisekoi : Raku IchijouRp40,000.00